Blog Details

Seberapa Pentingnya Sertifikasi ISO Bagi Suatu Perusahaan?

Seberapa Pentingnya Sertifikasi ISO Bagi Suatu Perusahaan?

Rate this post

Apa itu ISO? dan kenapa mendapatkan sertifikasi ISO sangat memiliki pengaruh bagi suatu perusahaan? ISO sendiri adalah International Organization for Standardization yang berfungsi untuk menjadi suatu standar dalam bidang usaha maupun jasa. Perusahaan yang memiliki sertifikasi ISO memiliki poin plus sebagai standar perusahaan tersebut dalam memasarkan produk mereka ke target pasar masing-masing.

Perusahaan yang mendapatkan sertifikasi ISO tersebut dapat menawarkan produk yang memiliki standar mutu yang berkualitas dan dapat bersaing baik secara global dan juga sesame konsumen. Perusahaan yang memiliki standar ISO adalah perusahaan yang ingin menghasilkan keuntungan baik untuk perusahaan dan juga konsumen mereka.

Manfaat Penting Sertifikasi ISO bagi Perusahaan

Dengan memiliki sertifikasi ISO, perusahaan memiliki beberapa manfaat yang berguna baik untuk perusahaan maupun pelanggan, berikut beberapa manfaat ISO bagi perusahaan:

  • Menaikkan Integritas Perusahaan

Dengan memiliki sertifikasi ISO para konsumen akan tertarik dan tidak akan memiliki perasaan ragu Ketika membeli atau menggunakan suatu produk yang dihasil oleh perusahaan yang memiliki sertifikasi ISO tersebut karena memiliki jaminan atas kualitas produk yang diproduksi. Para konsumen juga dapat menaruh kepercayaan yang tinggi kepada perusahaan tersebut dan memiliki kepuasan terhadap produk yang menaikan integritas perusahaan tersebut.

  • Memberikan Jaminan atas Mutu

Karena memiliki jaminan atas mutu yang diberikan, para pelanggan atau customer akan memiliki kepercayaan yang tinggi dan tidak akan ragu untuk membeli produk yang sama. Keloyalan pelanggan tersebut dapat tercapai karena adanya proses untuk mencapai sertifikasi ISO yang tidak pendek.

  • Menghemat Pengeluaran

Dengan adanya prosedur ISO yang jelas, maka anggaran biaya dalam pengembangan produk dapat dilihat jelas apabila adanya kegagalan. Dengan begitu improvisasi produk baru dapat terjadi lebih cepat dan tentu menghemat pengeluaran atas produk yang gagal tersebut.

  • Menaikkan Citra Perusahaan

Dengan mendapatkan sertifikasi ISO tentu saja menjadi salah satu poin untuk menaikan citra perusahaan dan image dari perusahaan menjadi lebih baik di mata para calon konsumen yang belum mencoba produk maupun konsumen tetap yang telah loyal karena kualitas yang diberikan.

  • Meningkatkan Performa Karyawan

Dengan sertifikasi ISO, performa dari para karyawan akan sesuai dengan prosedur dan standar dari ISO yang ditetapkan, hal tersebut menjadi poin plus kepada perusahaan karena para karyawan akan lebih disiplin dan memiliki kinerja yang lebih terjaga dan meningkat dibanding perusahaan yang tidak menerapkan standar ISO tersebut.

Bagaimana Jika Perusahaan Tidak Menerapkan Standar ISO?

Lalu bagaimana dengan perusahaan yang tidak maupun belum menerapkan ISO? Karena tujuan utama ISO adalah untuk menaikkan kredibilitas suatu perusahaan dan semua aspek di dalamnya, lantas jika tidak menerapkan ISO maka perusahaan tersebut tidak dapat bersaing secara global dalam kualitas suatu produk dan para konsumen berpindah kepercayaan ke produk dari perusahaan yang bersertifikasi ISO.

ICICERT Sebagai Salah Satu Jasa Penyedia Sertifikasi ISO

Untuk memperoleh manfaat tersebut, perusahaan harus mengikuti Langkah-langkah yang diperlukan dalam memperoleh sertifikasi ISO, salah satunya dengan memilih badan sertifikasi yang mutu yang baik seperti ICICERT. ICICERT sendiri adalah Lembaga sertifikasi yang terakreditasi dan memiliki pengalaman dalam memberikan sertifikasi ISO.ICICERT dapat membantu perusahaan anda mencapai sertifikasi ISO dengan mudah dan efisien. Selama proses sertifikasi, ICICERT akan memberikan dukungan yang komprehensif dan memastikan bahwa audit dan sertifikasi dilakukan secara profesional dan objektif. Dengan memperoleh sertifikasi ISO dari ICICERT, bisnis Anda dapat meningkatkan kualitas produk dan layanan, meningkatkan efisiensi operasional, memperluas pasar secara global dan menambah kepercayaan konsumen.

Jasa Penyedia Sertifikasi ISO


 

Sumber:

Admin-Kimia (2023). PENTINGNYA MEMATUHI STANDAR ISO DALAM SEBUAH PERUSAHAAN. Diakses pada 24 Februari, 2023, dari PENTINGNYA MEMATUHI STANDAR ISO DALAM SEBUAH PERUSAHAAN – Departemen Kimia ITS

RUN System, (2022). Inilah 5 Alasan Perusahaan Bisnis Perlu Memiliki Sertifikat ISO. Diakses pada 24 Februari, 2023, dari Inilah 5 Alasan Perusahaan Bisnis Perlu Memiliki Sertifikat ISO (runsystem.id)

Wreta, A. (2022). Mengenal Apa Itu ISO, Manfaat dan Berbagai Macam Jenisnya. Diakses pada 24 Februari, 2023, dari Mengenal Apa Itu ISO, Manfaat dan Berbagai Macam Jenisnya (detik.com)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Fill out this field
Fill out this field
Please enter a valid email address.
You need to agree with the terms to proceed

Subscribe our newsletter

Open chat
Hallo,
Silahkan tinggalkan pesan Anda disini.